Kali ini saya akan
membahas mengenai instagram ,dan jika kita bicara soal instagram memanglah
sudah tidak asing lagi di telinga anda ,memang instagram sendiri telah menarik
banyak perhatian di kalangan masyarakat luas apalagi dikalangan para remaja
pastinya sudah sering melihat dan bahkan memiliki akun instagram.
Memanglah instagram
sangatlah banyak disukai karena fiturnya yang lengkap dan sangat sedap
dipandang dan biasanya pengguna intagram adalah orang yang suka berfoto selfie
dan menguploadnya ke instagram dengan menambahkan sebuah caption untuk mencari
sebuah like maupun coment karena memang kebanyakan pengguna instragram adalah
orang-orang yang mencari sensasi dan hiburan.
Tetapi sebenarnya
jika kita melihat dari sisi lain sebenarnya instagram ada sisi positif dan
negatifnya dan memang ini tidak bisa dipungkiri lagi karena memanglah instagram
selain menyimpan kelebihan juga menyimpan kekurangan lo nah dan nanti akan saya
bahas secara lengkap dibawah agar anda bisa lebih jelas.
Mengapa Instagram
Menjadi Sangat Menarik Dan Memiliki Banyak Pengguna ?
Nah yang pertama
adalah mengapa instagram banyak digemari orang ,dan seperti kita lihat sendiri
bahwa sampai sekarang ini instagram memiliki 1 miliar pengunduh dan ini bisa
anda lihat sendiri di playstore dan ini membuktikan bahwa pengunduh tersebut
juga memakai instagram dan terbukti memang instagram memiliki banyak sekali
pengguna di seluruh dunia maka dari itu kita ketahui bahwa instagram menjadi
aplikasi sosial media favorit.
Jika kita lihat dari
sisi menariknya instagram memanglah sangat banyak sekali ,yaitu bisa kita lihat
sendiri bahwa tampilan instagram yang terbilang simple dan navigasinya yang mudah
serta fitur chatnya yang menarik atau sering kita sebut sebagai " dm
" nah dan itu salah satunya dan memang masih banyak sekali yang membuat
intagram menjadi banyak digemari masyarakat khusunya anak muda.
Lalu Apa Kelebihan
Dari Instagram ?
1.Sebagai Media
Bisnis Yang Menguntungkan
Keuntungan pertama
yang bisa anda ambil dari sebuah instagram adalah adalah bisa menggunakan
sebagai media bisnis yang menguntungkan seperti halnya berjualan online di
instagram misalkan anda menjual jasa ataupun barang dan memfotonya lalu
menguploadnya ke instagram dan menambahkan sedikit hastag agar postingan anda
bersifat luas,dan berjualan online di instagram memungkinkan orang tertarik
dengan postingan foto anda dan tertarik untuk membelinya
Dan satu hal lagi
yang bisa menjadikan instagram menjadi ladang bisnis adalah ketika followers
atau pengikut di instagram anda sangat banyak dan sampai ribuan bahkan sampai
ratusan ribu tentunya hal tersebut bisa memungkinkan pihak lain yang ingin
mengiklankan produk mereka di instagram anda dengan sistem endorse dimana anda
mengiklankan produk mereka dan anda akan diberikan royalti , nah misalkan
seseorang tersebut menjual baju dan berniat untuk mengiklankan di instagram
anda dan anda hanya perlu mempostingnya maupun menawarkan ke followers anda .
2.Sebagai Media
Berbagi Cerita
Instagram juga bisa
menjadi tempat berbagi cerita maupun sekedar memposting foto dengan menambahkan
sedikit kata-kata atau caption yang menggambarkan perasaan dari foto yang anda
upload ,nah memang intagram sendiri sekarang memiliki fitur live streaming
dimana anda bisa langsung merekam dan akan terupload secara otomatis dan saat
itu juga ada orang yang bisa langsung menonton anda dan memberikan komen dan
semacamnya tentunya itu juga bisa membuat anda menjadi gembira ataupun sarana
pelepas jenuh belaka.
3.Sarana Hiburan
Dan ini kebanyakan orang yang memang senang mencari
sebuah hiburan di dunia maya contohnya saja instagram ,karena kita tau bahwa di
instagram juga sebenarnya menyimpan hiburan yang mampu mengocok perut anda
seperti halnya menonton video dengan mencarinya melalui pencarian hastag
,misalkan anda cari dengan kata kunci " #videolucu " pasti banyak sekali
video unik dan lucu yang dengan sengaja di unggah seseorang untuk membuat orang
tertawa ,atau bisa juga anda mengikuti salah satu akun instagram yang memang
menyimpan banyak sekali foto lucu di instagram.
4.Media Komunikasi
Yang terakhir adalah
sebagai media komunikasi yang sangat mengasikkan karena memang kita bisa
memanfaatkan fitur chat maupun komentar untuk berinteraksi dengan orang lain
maupun orang lain ,tentunya ini bisa memanfaatkan waktu sengga anda untuk
sekedar berkomunikasi dengan teman,saudara ,maupun pasangan anda tetapi
biasanya jika sudah asyik chattingan menajadi lupa segalanya maka dari itu
tetap mengontrol diri untuk tidak berlebihan pada saat chatting atau mengirim
pesan.
Lantas apa Kekurangan
Dari Instagram ?
Nah jika tadi kita
bicara mengenai kelebihan sekarang kita bicara soal kekurangan karena dibalik
kelebihan pasti ada kekurangan,nah memang sebenarnya kekurangan dari instagram
memanglah sangat beragam dan penggunaan yang tidak wajar pada instagram juga
akan berdampak buruk bagi kita apalagi mengenai hal-hal yang tidak kita ketahui
dan kita sadari.
1.Rawan Peretasan
Masalah pertama yang
menjadikan intagram bisa merugikan anda adalah karena peretasan yang dilakukan
orang yang tidak bertanggung jawab apalagi jika orang tersebut mengupload foto
yang senonoh tentunya hal tersebut membuat kita menjadi emosi dan merasa
dirugikan ,dan hal seperti ini sering terjadi pada akun instagram yang
followers atau pengikutnya banyak dan segelintir orang usil dan iri ingin
mengambil alih akun kita.
2.Rawan Bully
Yang tak kalah
parahnya lagi dari instagram adalah dimana kita mendapatkan suatu bully an
apalagi bila kita memposting sebuah foto dengan menggunakan hastag tentunya ini
akan memudahkan orang membuly foto yang anda unggah tersebut tetapi ini tinggal
kita sendiri bagaimana menyikapinya dan apakah foto yang kita unggah tersebut
megundang pofrokasi ataupun tidak.
3.Space Internal Dan
Ram
Hal lain yang tidak
kita sadari adalah aplikasi instagram yang terinstal di hp android anda
tentunya akan menghabiskan memori internal anda jika kita menggunakannya secara
berlebihan dan data serta cache yang ada di aplikasi tersebut akan terus
membesar jika kita tidak sering-sering membersihkannya.dan juga ram akan
menjalankan instagram secara terus menerus bila anda terlalu lama
menggunakannya dan akhirnya membuat hp anda menjadi lemot dan ram anda nyesek
atau ram penuh.
Menghabiskan Banyak
Kuota Internet
Dengan anda selalu
membuka instagram apalagi menonton video streaming tentunya hal tersebut akan
membuat kuota internet anda menjadi sekarat dan cepat boros pasti anda memang
sudah tau bahwa aplikasi instagram memang boros kuota dan bagi anda yang memang
orang yang tipe irit kuota anda harus pintar-pintar dalam menggunakan
instragram.
Kita harus
berhati-hati dalam menggunakan Instagram misal melakukan jual beli online Dan
membatasi penggunaan Instagram karena boros kuota internet.
0 komentar:
Posting Komentar